Kemeriahan Pembukaan Gaza VIII dalam Masa Pandemi | El Fatih | Berita


 


Malang- dalam masa pandemi yang masih melanda Indonesia, tak menyurutkan semangat mahasiswa Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang untuk melaksakan acara tahunan jurusan yaitu GAZA VIII. Acara ini telah dibuka pada hari Senin, 16 November 2020 pada pukul 08.00 WIB, yang dihadiri oleh bapak/ibu dosen, seluruh panitia, dan peserta lomba GAZA VIII.

Acara diawali dengan pembukaan dari MC, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alquran, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne UIN Malang dan Mars PBA. Setelah itu, terdapat beberapa sambutan, di antaranya dari Saudara Ahsanil Kholiqin selaku ketua pelaksana, Saudara Salimul Uqba selaku Ketua HMJ PBA, Dr. Mamluatul Hasanah, S.Ag., M.Pd. selaku Ketua Jurusan PBA, dan Prof. Dr. Abdul Haris, M.Ag. selaku rektor UIN Malang.

Kemudian acara berlanjut pada pembukaan acara GAZA VIII. Meskipun serangkaian acara dilaksanakan secara online, tapi tak menyurutkan kekhusyukan dan semangat peserta lomba. Pembukaan  GAZA VIII juga dimeriahkan oleh webinar yang dilaksanakan setelah acara pembukaan, dengan narasumber hebat, Dr. Hj. Dewi Chamidah, M. Pd., yang saat ini menjabat sebagai Ketua BIPA UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Setelah itu, acara ditutup dengan doa.

GAZA VIII  atau Gebyar Apresiasi Khazanah Araby merupakan festival bahasa Arab untuk memperingati dan memeriahkan Milad Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab, UIN Maulana Malik Ibrahim Malang ke-11 (Sebelas). Acara tahunan ini mengusung tema "ترسيخ كفاية اللغة العربية أثناء وباء كورون" (Mengokohkan Kemampuan Bahasa Arab di Masa Pandemi Corona). Dengan kegiatan yang terdiri dari rangkaian lomba tingkat SMA/MA/PP sederajat se-Indonesia dan Webinar, diharapkan mewujudkan bahasa Arab sebagai bahasa asing yang dikenal oleh seluruh lapisan masyarakat dan mampu menggali potensi keterampilan berbahasa Arab.

Terdapat beberapa kategori lomba pada GAZA VIII yang dapat diikuti, seperti MSQ (Musabaqah Syahril Qur’an), Idza’atul Akhbar, Ghina’ Arabiy, Khitobah, dan Arabic Posters. Sebelumnya, pendaftaran telah dibuka pada tanggal 17 Oktober sampai 13 November 2020. Dalam jangka waktu tersebut, telah terdaftar 214 peserta dari 63 instansi dengan 29 peserta mengikuti lomba MSQ, 40 peserta mengikuti lomba Idza’atul Akhbar, 45 peserta mengikuti lomba Ghina’ Arabiy, 78 peserta mengikuti lomba Khitobah, dan 22 peserta mengikuti lomba Arabic Poster.

Kemeriahan dan kesuksesan Pembukaan GAZA VIII tak lepas dari kerja keras panitia. Saudara Ahsanil sebagai Ketua Pelaksana GAZA VIII, sangat terkesan dan penuh haru karena kegiatan sebesar GAZA VIII hanya dipersiapkan kurang lebih 1,5 bulan dan dengan jumlah panitia yang jauh lebih sedikit jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya bisa sukses terlaksana. “Untuk semua khususnya kepada panitia jangan sampai merasa puas diri, tetaplah kerja keras. Jangan sampai putus komunikasi dengan angkatan-angkatan sebelumnya. Harapan saya semoga GAZA VIII tahun ini bisa berakhir dengan baik, lancar dan dimudahkan oleh Allah SWT. Tidak lupa saya ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah ikut serta menyukseskan GAZA VIII tahun ini, khususnya kepada seluruh panitia, peserta dan official dari masing-masing instansi,” tambahnya.

Saudara Uqba selaku Ketua HMJ PBA juga mengungkapkan bahwa ini adalah pertama kali dilaksanakannya GAZA secara online atau virtual. “Banyak sekali tantangan-tantangan baru yg muncul, mulai dari persiapan dan pada saat pelaksanaan. Namun hal tersebut tidak membuat surut semangat panitia dan bahkan menjadi sebuah dorongan kepada mereka untuk dapat menyukseskan GAZA VIII ini dengan penuh semangat,” urainya panjang lebar. “Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu menyukseskan GAZA pada tahun 2020 ini, dan memohon maaf yang sebesar-besarnya apabila masih dirasa banyak kekurangan di sana-sini.” tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar